Batusangkar, Denbagus.co-DPRD Tanah Datar gelar Sidang Paripurna jawaban Bupati Tanah Datar terhadap Pandangan Umum Fraksi DPRD atas Ranperda Perubahan APBD tahun anggaran 2023, Jumat (15/9/2023), bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD.
Sidang Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Tanah Datar, Rony Mulyadi Dt. Bungsu didampingi oleh Wakil Ketua, Saidani dan Anton Yondra. Paripurna tersebut dihadiri oleh Bupati Tanah Datar Eka Putra, Forkopinda, Para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, Kepala BUMN/BUMD, Camat, Wali Nagari dan undangan lainnya.
Bupati Tanah Datar, Eka Putra dalam sidang tersebut memberikan penjelasan, setelah mempelajari pertanyaan-pertanyaan dan saran yang disampaikan oleh delapan Fraksi yaitu Fraksi PAN, Fraksi PPP, Fraksi Perjuangan Golkar, Fraksi Gerindra, Fraksi Hanura, Fraksi Nasden, Fraksi PKS dan Fraksi Demokrat.
Dikatakan nya, selanjutnya perkenankan kami menyampaikan penjelasan terhadap pertanyaan-pertanyaan dan saran dari fraksi-fraksi dalam sidang paripurna tahap pertama sesi II yang lalu antara lain, Fraksi Perjuangan dan Golkar menyarankan mutasi pejabat dilingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten, perlu diperhatikan waktu dan saat yang tepat sehingga tidak menggangu pelaksanaan anggaran dalam tahun berjalan dapat kami jelaskan. Mutasi yang dilakukan dilingkungan Sekretariat Daerah adalah dalam rangka mengisi jabatan yang lowong karena pejabat lama promosi kejabatan lain serta adanya kebutuhan organisasi.
Tentang pertanyaan terjadinya penurunan dari pendapatan transfer dari pemerintah pusat sebesar Rp 9.262.009.065.00 disebabkan adanya pemotongan penyaluran DAK non fisik sebesar Silpa tahun 2022.
Fraksi Nasden mempertanyakan tentang upaya yang dilakukan oleh BUMD PDAM dan Perumda untuk meningkatkan PAD adalah sebagai berikut, PDAM berupaya meningkatkan kemamapuan SDM, Perbaikan pelayanan pelanggan, proses pengaduan yang cepat pengurangan NRW atau tingkat kehilangan air melalui perbaikan pipa jaringan, peningkatan sambungan rumah (SR), pengecekan water meter dengan memastikan petugas membaca meter air dengan baik dan peningkatan efektifitas penagiahan piutang.
Sedangkan Perumda Tuah Sepakat melakukan peningkatan kapasitas karyawan dalam mengelola perusahaan, memaksimalkan penjualan pada unit Tuas Food dan Tuas Mart, melakukan promosi atas unit usaha yang dilaksanakan, melakukan kerjasama dengan pemerintah nagari dalam memanfaatkan unit usaha.
Langkah apa yang akan dilakukan oleh Pemda untuk mengoptimalkan pengalian PAD yang di pertanyakan oleh fraksi Hanura adalah, melaksanakan sosialisasi dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat, pendataan ulang obyek pajak dan peningkatan intensifikasi serta ekstensifikasi obyek pajak dan Restribusi Daerah.
“Pertanyaan tentang proses kegiatan yang berasal dari dana pokir yang dilaksanakan oleh dinas/instansi tahun anggran 2022 oleh Fraksi PAN yang mana saat ini sedang dalam proses pelaksanaan oleh OPD terkait,” ungkap Eka Putra.
Selanjutnya Eka Putra menyatakan, kegiatan satu nagari satu event yang dipertanyakan oleh frakasi PKS adalah merupakan sarana untuk promosi potensi nagari, pelestarian budaya serta dapat meningkatkan rasa kebersamaan membangun nagari, peningkatan kunjungan wisatawan ke Tanah Datar dan peningkatan ekonomi masyarakat bukan kegiatan hura-hura dan pesta.
Adapun saran dari Fraksi Demokrat agar dinas terkait bisa mengimplementasi program-program bupati kepada masyarakat saat ini seluruh perangkat daerah sudah diinstruksikan untuk menjalankan seluruh progul dan juga RPJMD tahun 2021-2026.
Pertanyaan tentang kelanjutan bangunan MPP yang dipertanyakan oleh fraksi Gerindra saat ini sudah terkontrak dengan pihak ketiga dan direncanakan selesai pada awal Desember 2023 ini.
Persiapan Pemda untuk mengantisipoasi dampak El Nino yang dipertanyakan fraksi PPP, Pemda telah menghimbau masyarkat untuk tidak melakukan pembakaran lahan khususnya di daerah bukit,vhutan dan sawah, serta menyiapkan kendaraan mobil tangki air untuk antisipasi terjadinya kebakaran dan kekurangan air bersih.
“Demikianlah penjelasan yang dapat disampaikan kepada fraksi-fraksi di DPRD ini dan untuk selanjutnya dalam rapat-rapat pembahasan berikutnya akan kita sempurnakan,” ujar Eka Putra.(jum)