Mentawai, Denbagus.co— Koramil 04 Sikakap dari Kodim 0319 Mentawai menggelar Komunikasi Sosial (komsos) dengan komponen masyarakat di salah satu rumah warga Desa sikakap, Kecamatan Sikakap, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Rabu (26/07/2023).
Melalui kegiatan Silaturahmi Babinsa Koramil 04/ Sikakap, Sertu Havid bersama Dinas perhubungan, pak mamak, dan komponen Masyarakat setempat, berharap melalui Komsos Kita dapat meningkatkan rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan dan kesadaran berbangsa bernegara dalam rangka membantu kesulitan rakyat serta menjaga dan mempertahankan Kedaulatan NKRI.
Dalam kesempatan itu Babinsa Koramil 04/ Sikakap, Sertu Havid mengatakan, kegiatan Komsosnya kali itu juga merupakan ajang silaturahmi antara TNI dengan elemen masyarakat untuk menjalin silaturahmi dengan instansi setempat, guna membahas tentang transportasi penyeberangan masyarakat jenis Lct yang kini sudah tidak beroperasi di karenakan kerusakan pada lamdor.
“Selain itu, melalui komsos ini akan terjalin sinergi antara TNI terutama Kodim 0319/Mentawai dengan semua unsur di wilayah Kabupaten Kepulauan Mentawai, guna membangun masyarakat Indonesia yang berkarakter dengan berlandaskan wawasan kebangsaan dalam rangka mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa,” ucap Babinsa Koramil 04 Sikakap, Sertu Havid.
Ia menambahkan, terkait dengan pentingnya transportasi darat dan laut, karena kondisi saat ini sudah semakin maju, sehinggga sangat dibutuhkan oleh masyarakat guna bepergian dan melancarkan perekonomian, ungkap Babinsa.
“ini tentunya tidak hanya menjadi tanggungjawab TNI saja, baik atas keselamatan bangsa, maupun untuk kesejahteraan bersama. Tetapi hari ini tentu kita harus mempunyai persepsi yang sama, bahwa tanggung jawab atas kesejahteraan dan khusunya keselamatan dalam menggunakan transportasi itu adalah tanggung jawab bersama bagi seluruh element masyarakat,” tukasnya. (Nuel)