Mentawai, Denbagus.co-Ketua Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev), Kolonel Arm Tejo Widhuro,S.Sos, M.Si, didampingi Letkol Arm Ari Priyudono S.Sos, M.Tr. (Han) dan Mayor Rudi inf Saragi berikan tali asih kepada masyarakat.
Penyerahan tali asih ini usai melihat pembangunan MCK di Desa Bukit Pamewa serta lokasi rehab RTLH sebanyak 10 unit di Dusun Mapadegat, Desa Tuapeijat, Kecamatan Sipora Utara, Kepulauan Mentawai, Selasa (25/2/2025).
“Tali asih yang kita berikan kepada masyarakat ini berupa bahan sembako, semoga bermanfaat bagi warga yang membutuhkan,” tutur Kolonel Arm Tejo.
Pemberian tali asih kepada warga di mulai dari Katim Wasev, di lanjutkan Anggota DPRD Mentawai Manual Simamora, Asisten II Administarsi, Perekonomian dan Pembangunan, Lahmuddin Siregar, Kasat Binmas Polres Mentawai, AKP Sianturi, Kasintel Kejari Mentawai, Kasdim 0319/Mentawai dan Kepala Desa Tuapeijat.
Bantuan sembako itu berupa, Beras 5 Kg, Minyak Goreng 2 liter, Telor 15 butir, Gula 1 Kg dan Teh satu kotak yang di kemas dalam bungkus karton. Adapun yang menerima bantuan tali asih ini merupakan warga Desa Bukit Pamewa, Dusun Mapadegat dan Dusun Jati.
“Bantuan yang kita berikan iniemberikan manfaat bagi warga setempat dan dipergunakan untuk kebutuhan sehari-hari,” imbuhnya.
Dansatgas TMMD ke-123, Kodim 0319/Mentawai, Letkol Inf Restu Petrus Simbolon, S.I.P, M.I.P menuturkan, bantuan tali asih berupa sembako ini merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Selain itu bantuan sembako ini salah satu upaya TNI membantu kesulitan masyarakat,” ujarnya.(Sabarial)